Tag Archives: Pengertian Hiv

Puisi HIV/Aids :Bila Esok Datang Lagi

Sobat Mancunk yang Budiman 🙂

Terkadang hidup itu adalah rentetan ujian yang harus kita jalani dan jika kita tidak mawas diri,bisa saja kita terbawa arus dan tersesat kejalannya.

smoga puisi ini bisa menginspirasi yaa 🙂

“Bila Esok Datang Lagi “

(Dilema hati seorang penderita Hiv/Aids)

Aku terpatri dalam larut
Mengasing dalam sepi
Hening malam semakin mendukung kebisuanku
Tak ada sepatah katapun yang terucap
Aku hanya mendengar lolongan anjing malam yang bersuka ria
Dengan kemabukannya
Aku tak bisa berbuat apa-apa
Selain diam dan membisu
Menyepi dibalik kamar peraduanku
Dalam sekejap
Cairan bening merembes dari kedua kelopak mataku yang sayu
Dan merintih………
“ Ya Rabb……..
Lama sekali kutinggalkan diri-Mu
Hatiku seolah gelap oleh suguhan dunia yang fana
Yang telah melemparku kedasar laut kehinaan
Kini aku terbaring lemah dan terkapar tanpa daya
Mencicipi semua kebinalanku
Membusuk dalam virus-virus kematian
Virginitasku rusak dan terinfeksi
Kini………
Semua orang pergi meninggalkanku
Mereka seolah jijik dan aku bagaikan tumbukan-tumbukan sampah yang tak berharga
Padahal……………
Dulu sewaktu ragaku bersih
Mereka menghampiriku dan berbondong-bondong memperebutkanku
Kini…..
Jiwa dan ragaku kotor oleh tangan-tangan kebinalan yang membuatku jatuh dalam kesesatan juga kehinaan
Duh Rabbi………
Masihkah ada pintu maafmu?
Hamba bertaubat dan bersujud padamu
Hari ini kuikrarkan diriku untuk mengabdi padamu
Dan menebus semua khilaf yang terukir”
Dan bila esok datang lagi
Aku akan bangun dengan jiwa ketuhanan-Mu
Merengkuh pahala surga-Mu
Hidupku…….
Matiku…….
Kan kupersembahkan tuk mengabdi padaMu
Tak ada jalan lain selain mensucikan diri
Dan bertaubat pada-Mu

……………………
Ayooooooooo. Teriakan Dengan Lantang

“AKU BENCI FREE SEXS”

Tulisan ini terinspirasi dari bayangan seorang WTS yang berusaha meninggalkan Dunia kelam setelah hidupnya hancur diserang HIV/AIDS………
Semoga tulisan kali ini bisa menjadi pengingat Dan Bahan Perenungan Bersama Bahwa betapa ruginya orang yang jatuh dalam propaganda nafsu dan akhirnya dia sendiri yang menanggung akibat dari perbuatannya,

Setitik kado kecil dariku:

“Apa yang terjadi pada diri kita ,semata –mata atas apa yang kita perbuat
Jagalah Diri Kalian Baik-Baik Sahabatku……….Mari Saling Mengingatkan!!

@Tips Mencegah Tertularnya HIV/AISD:

Siapapun pasti tidak ingin tertular penyakit HIV/AIDS. Penyakit ini sampai sekarang masih sulit disembuhkan, meskipun ada obat yang dapat menghambat akibat buruk dari HIV, namun masih kurang sesuai dengan yang diharapkan oleh penderita. Cara paling tetap untuk menanggulangi HIV/AIDS adalah dengan memutus jalinan penularan penyakit, atau mencegahnya.
Mencegah tertular HIV/AIDS
Untuk mencegah HIV/AIDS antara lain :
Hindari penggunaan jarum suntik secara bergantian.
Tidak berganti-ganti pasangan dalam berhubungan seks, hindari seks bebas.
Hindari penularan melalui tranfusi darah dengan memastikan transfusi yang aman.
Hati hati dengan resiko penularan terhadap keturunan, dengan tidak memberikan ASI pada bayinya.

Bagi Penderita HIV :
HIV sulit diketahui hanya dengan penglihatan mata saja. Pengidap HIV pada tahap awal umumnya terlihat normal atau sehat. Setelah terinveksi selama 5 sampai 10 tahun baru mengalami gejala seperti :
Kehilangan berat badan secara drastis
Diare yang berkelanjutan
Pembengkakan pada leher dan/atau ketiak
Batuk terus menerus

*Smoga Info ini Bermanfaat Ya,Bagi sahabat Yang Sudi Membaca*^-^

Sekilas Potret Para Penderita Hiv/Aids:

   
   

 

Sekilas Info :
Bagi Para pecinta Airsoftgun ,outbound dan fashion berbau Army
silahkan Sobat Bisa Berkunjung kesini yaa www.ramadistro.wordpress.com